6 Soal (Uraian) Media Promosi dan Jawaban
Contoh Soal (Esai) Tentang Media Promosi
1. Apa yang dimaksud dengan Billboard ?
Jawaban:
Billboard adalah bentuk promosi iklan luar ruang dengan ukuran besar. Bisa disebut juga bentuk poster dengan ukuran yang lebih besar yang diletakkan tinggi di tempat tertentu yang ramai dilalui orang.
2. Apa yang dimaksud dengan Shop Sign Branding?
Jawaban:
Shop Sign Branding, adalah media promosi yang berfungsi untuk memberikan petunjuk kepada para konsumen agar mengetahui dimana sebuah tempat usaha berada.
3. Apa yang dimaksud dengan Neon Box?
Jawaban:
Neon Box adalah media promosi berbentuk box atau bentuk lain yang di dalamnya diterangi lampu neon
4. Apa yang dimaksud dengan Media 3D?
Jawaban:
Media 3D adalah media promosi berbentuk tiga dimensi yang mencerminkan produk tertentu yang dipromosikan
5. Apa yang dimaksud dengan media promosi?
Jawaban:
Pengertian media promosi adalah sarana yang digunakan oleh sebuah badan usaha, baik perorangan, rumah tangga maupun perusahaan, dalam mempromosikan dan memasarkan produk barang / jasa mereka.
6. Tuliskan tujuan dari media promosi!
Jawaban:
Adapun tujuan dilakukan promosi yaitu:
a. Untuk menyebarluaskan nformasi barang atau jasa perusahaan kepada pasar
b. Untuk mendapatkan konsumen baru dan menjaga kesetiaan konsumen untuk membeli dan menggunakan produk atau jasa perusahaan.
c. Untuk meningkatkan penjualan sehingga pendapatan perusahaan akan meningkat,
d. Untuk membedakan dan mengunggulkan produk perusahaan dibandingkan dengan produk pesaing.
e. Untuk membentuk citra produk atau jasa dan juga nama perusahaan dimata konsumen.
f. Untuk mengubah tingkah laku dan pendapat konsumen
a. Untuk menyebarluaskan nformasi barang atau jasa perusahaan kepada pasar
b. Untuk mendapatkan konsumen baru dan menjaga kesetiaan konsumen untuk membeli dan menggunakan produk atau jasa perusahaan.
c. Untuk meningkatkan penjualan sehingga pendapatan perusahaan akan meningkat,
d. Untuk membedakan dan mengunggulkan produk perusahaan dibandingkan dengan produk pesaing.
e. Untuk membentuk citra produk atau jasa dan juga nama perusahaan dimata konsumen.
f. Untuk mengubah tingkah laku dan pendapat konsumen