Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

4 Soal (Uraian) Integrasi Sosial dan Jawaban

Contoh Soal (Esai) Tentang Integrasi Sosial


1. Jelaskan bentuk-bentuk interaksi sosial asosiatif serta berikan contohnya!

Jawaban:
Bentuk-bentuk interaksi terbagi atas 2, yaitu:
a) Asosiatif
proses sosial yang masyarakat di dalamnya harmoni dan kondisi sosialnya teratur (Social order). Di dalam asosiatif itu didalamnya adanya kerjasama, Akomodasi, dan asimilasi. Contoh dari Aosiatif yaitu: Pada bulan puasa, bagi umat selain islam tidak makan sembarang tempat, karena bentuk toleransi antar agama. Contoh tersebut merupakan contoh dari bentuk toleransi dari akomodasi.
b. Disasosiatif
Keadaan realitas sosial yang disharmoni sebagai akiabat adanya pertentangan antar-anggota masyarakat. Di dalam Disasosiatif terdapat bentuk persaingan, kontravensi, dan pertntangan/pertikaian. contohnya: Persaingan untuk merebutkan kursi calon presiden dari partai Golkar dan Demokrat.

   
2. Kemukakan dan berikan contoh jenis-jenis interaksi sosial yang ada di dalam masyarakat!

Jawaban:   
Jenis-jenis Interaksi social secara umum ada 3 yaitu:
a) Interaksi antar Individu dengan individu. Contohnya: Ani curhat dengan Lusi tentang masa lalu yang penuh siksaan oleh majikannya saat ia di Arab.
b) Interaksi antara individu dengan kelompok. Contohnya: Seorang guru yang sedang mengajar dengan siswa di kelas.
c) Interaksi antara kelompok dengan kelompok. Contohnya: Siswa kelas X sedang bertanding Voli dengkan siswa kelas XI.


3. Kemukanlah 3 dari 5 faktor-faktor interaksi sosial dan berikan contohnya!

Jawaban:  
Faktor yang mempengaruhi Interaksi social yaitu:
a. Sugesti
Tingkah laku yang mengikuti pola-pola yang berada di dalam dirinya, yaitu ketika seseorang memberikan pandangan atau sikap dari dalam dirinya lalu diterima nya dalam bentuk dan sikap tertentu. Contohnya: Ayah dian adalah seorang guru. Meskipun demikian, adik Dian lebih percaya dan patuh tanpa pertimbangan terhadap perintah gurunya di taman kanak-kanak (TK).
b. Imitasi
Tindakan manusia untuk meniru tingkah pekerti orang lain yang ada disekitarnya dan dipengaruhi jangkauan indranya, yaitu sebatas yang dilihat, didengar, dan dirasakan. Contohnya: Seorang siswa yang meniru penampilan penyanyi terkenal yang berambut gondong serta memakai perhiasan seperti layaknya idolanya.
c. Empati
Gejala kejiwaan tetapi dibarengi dengan perasaan organisma tubuh yang sangat dalam sehingga seolah-olah ikut merasakan penderitaan seseorang atau sekelompok orang yang terkena musibah. Misalnya: Seorang siswa SMP di Vietnam menyumbangkan seluruh uang tabungan hasil jerih payahnya dari mengumpulkan botol bekas air mineral kepada anak-anak korban HIV/AIDS.


4. Jelaskan yang dimaksud dengan integrasi sosial!

Jawaban:  
Integrasi sosial adalah proses sosial berupa kecenderungan untuk saling menarik, saling bergantung, dan menyesuaikan diri baik secara sukarela maupun terpaksa